Voin Esport Unggul di PMSL 2024, Tim Indonesia Merajai!

Dwi Ajie, 1 Maret 2024

Voin Esport Unggul di PMSL 2024, Tim Indonesia Merajai!Esports
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Turnamen PMSL 2024 atau PUBG Mobile Super League telah berlangsuung sejak 21 Februari 2024 hingga 7 Maret 2024 mendatang. Ada tujuh tim Indonesia yang mengikuti laga bergengsi ini, salah satunya ialah Voin Esport.

Berikut daftar lengkap tim Indonesia yang mengikuti PMSL 2024:

  1. ALTER EGO ARES
  2. BIGETRON RED ALIENS
  3. VOIN ESPORTS
  4. MORPH GX
  5. RRQ RYU
  6. PIGMY TEAM
  7. BOOM ESPORTS

Di minggu pertama, seluruh tim bermain sangat baik. Semuanya berhasil menyelesaikan 18 pertandingan dalam 3 hari ketika berada di grup stage.

Baca Juga:

Kini PMSL Sea Spring 2024 telah memasuki minggu kedua, seluruh tim yang bertanding telah menunjukan kemampuannya masing-masing.

Lalu bagaimana hasil pertandingan di minggu kedua ini? dan siapakah yang mendominasi pertandingan? Simak selengkapnya dibawah ini!

Klasemen PMSL Sea Spring 2024 Week 2

Voin Esports WWCD di PMSL SEA Spring 2024

Itu dia klasemen tim-tim yang bertanding dalam PMSL Sea Spring 2024, di urutan pertama terdapat nama-nama tim Indonesia.

Di urutan pertama ada Voin Esports yang berhasil menduduki posisi teratas, total perolehan point yang didapatkan oleh Voin tentunya paling tinggi jika dibandingkan tim lainnya.

Dengan total point sebanyak 110, membuat Voin Esports unggul dari rekan se negaranya.

Ini dia untuk total keseluruhan point  tim Indonesia dalam laga PMSL 2024 Week 2:

  • Voin Esport : 110 Point
  • PIGMY Team : 68 Point
  • Boom Esport : 57 Point
  • Alter Ego : 46 Point
  • Bigetron Esport : 39 Point
  • RRQ  Ryu : 38 Point
  • MORPH Gx: 17 Point

Voin Esport kini masih unggul dan berada di rank 1, apabila total point nya tidak ada yang mengejar maka Voin akan lanjut ke babak Super Sunday di minggu yang selanjutnya.

Siapa saja roster Voin Esport di laga PMSL Sea Spring 2024 ini? Berikut daftarnya:

  • Maxius,
  • KeyMine,
  • Zeta,
  • Dimzy,
  • Kennan

Tim tersebut lah yang berjuang sekeras tenaga untuk bisa mempertahankan posisi, patut diapresiasi pencapaiannya yang berada di rank pertama ini.

Baca Juga:

Tetapi, anda juga tetap harus memberikan dukungan kepada tim-tim Indonesia lainnya. Anda bisa langsung menyaksikan laga ini melalui Youtube Channel PUBG Mobile Indonesia.

Ikuti akun resmi GAMEFINITY di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. GAMEFINITY.ID menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: