Sang Pembawa Perubahan Rebellion, Dee dan Moai!

Maytiska Omar, 17 Maret 2024

Sang Pembawa Perubahan Rebellion, Dee dan Moai!Esports
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Rebellion mendapatkan kemenangan pertamanya setelah kalah di minggu pertama MPL ID Season 13. Pergantian pemain, dari  Moai ke Dee ternyata membawa perubahan.

Rebellion membuka minggu kedua dengan sangat baik. Melawan RRQ, mereka berhasil mencetak skor 2:0 pada Jumat, 15 Maret 2024.

Bahkan permainan pertama berhasil diselesaikan hanya dalam 11 menit. Vincentt pun berkali-kali berhasil merebut Turtle dan Lord.

Perubahan Permainan RBL dengan Masuknya Dee

Rebellion
AudyTzy, Coach Cikoo, SwayLow, dan Vincent di konfrensi pers MPL ID S13, Jumat (15/3). (Doc: May/Ucy)

Dee sebagai roster baru RBL ternyata memberikan cukup besar perubahan. Coach Cikoo bahkan mengakui, masuknya Dee memberikan pengaruh kepada tim.

“Mungkin kayak sebelumnya, kita di week 1 banyak kurang disiplin lah. Macro Playnya agak kurang, jadi masuknya Dee cukup membantu,” ungkap Coach Cikoo di konfrensi pers MPL ID S13.

Pada minggu pertama, mereka memainkan Moai sebagai Gold Lane. Perubahan pemain ini ternyata juga diantisipasi oleh RRQ.

“Kita mengantisipasinya karena di Week 1, mereka pake Moai dan kalah dua kali. Jadi, mereka perlu perubahan,” ungkap Coach RRQ Vren.

Dipermainan pertama Dee bersama RBL, ia juga sukses menyabet title Rich Guy dengan total 831 Gold per Minute. Ini menjadi pembuktian Dee atas permainannya.

Rebellion Memegang Tempo Permainan di Dua Game

Rebelliom di MPL ID S13
Tim Rebellion saat memulai permainan di minggu kedua hari pertama MPL ID S13, Jumat (15/3). (Doc: May/Ucy)

Permainan pertama sudah jelas didominasi oleh Rebellion. Bahkan RRQ sempat tidak menyetak poin sama sekali sebelum akhirnya Base mereka diserang.

2 poin yang didapatkan RRQ hasil dari mengalahkan Karss, yang sebelumnya telah melakukan Double Kill ke 1rrad dan Bunnyqt. Clayyy meng-Kill AudyTzy tepat sebelum Tower mereka dirubuhkan.

Itulah skor pertama yang dicetak oleh RBL di minggu kedua hari pertama MPL ID S13. Pada permainan kedua, tim Banteng Biru ini memilih untuk bermain Defensive.

Baca juga:

Perebutan Lord sempat dilakukan beberapa kali. Bahkan di awal permainan, RBL sempat kalah 2 poin. Namun, berhasil mereka susul menjadi seimbang.

AudyTzy cs dan 1rrad cs saling merebut poin Kill hingga hasil akhir mereka yaitu 11:12. Walaupun begitu, Rebellion terlihat masih memegang tempo permainan.

Mereka bermain lebih hati-hati, tapi tidak sampai kehilangan tempo. Rebels dapat mengharapkan permainan yang sama untuk Game-Game berikutnya.

Ikuti akun resmi GAMEFINITY di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate.

GAMEFINITY.ID menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

author avatar
Maytiska Omar
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: