Hero Gusion Mobile Legends, Kenalan dengan Assasins

Dwi Ajie, 4 Maret 2024

Hero Gusion Mobile Legends, Kenalan dengan AssasinsGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta  Hero Gusion Mobile Legends merupakan salah satu hero yang cukup dapat diandalkan di Mobile Legends. Hero ini merupakan salah satu hero assasin. Secara bentuk visual karakter, hero ini memiliki karakter yang terlihat pemberani dan juga menarik.

Hero assasin ML ini secara visual nampak seperti seorang pemberani, cocok untuk siapapun yang memiliki jiwa pemberani dan kompetitif tentunya.

Gusion tentunya sangat bisa diandalkan, ia juga biasa digunakan para player untuk role Mid dan juga Jungle.

Pada artikel ini akan dibahas secara lengkap mengenai hal-hal yang  unik di hero yang satu ini. Penasaran apa saja yang unik dari hero ini? Yuk simak selengkapnya dibawah ini!

Hal-Hal Menarik dari Hero Gusion Mobile Legends

Hero ini memang memerlukan trik khusus ketika digunakan, sebab combo skill dari hero ini terbilang cukup sulit. Oleh karena itu, diperlukan kecepatan tangan dari sang player, karena memang itulah kelebihan dan kekurangan dari hero ini.

Secara skill memang hero ini sangat powerfull, tetapi hal itu juga harus diseimbangi dengan kemampuan dari para player. Lantas, apa saja skill mematikan dari hero ini? Berikut skill-nya.

Skill Hero Assasin, Gusion!

Hero Gusion Mobile Legends
Skill Gusion

1. Sword Spike

Di skill ini, hero akan melemparkan pisau ke arah target musuh, ketika pisau itu dilemparkan maka akan memberikan 200 (50% Total magic power) kepada para musuh yang telah menandai atau menargetkan mereka.

Lalu, ketika skill ini digunakan lagi maka Gusion akan pindah ke belakang musuh dan memberikan 200 (+100% Total Magic Power) dan Magic Damage.

Baca Juga:

2. Incandescence

Skill yang selanjutnya adalah, Incandescence. Skill ini cocok digunakan setelah menggunakan Sword Spike.

Ketika di dalam match dan menggunakan Incandescence, hero ini akan me-reset atau mengatur ulang cooldown dengan Swords Spike dan Shadowblade Slaughter.

Hero ini akan berlari menuju ke musuh yang dituju, Nah kalau Shadowblabe Slaughter tersebut dilemparkan sebelum di reset, maka Gusion bisa melemparkan hingga 5 pisau pada penggunaan skill Shadowblade berikutnya.

3. Shadowblade Slaughter

Ketika menggunakan skill ini, hero ini akan melemparkan sejumlah pisau kearah musuh.  Masing-masing pisau memberikan 100(50+ Total Magic Power) dan juga Magic Damage kepada musuh yang terkena skill ini.

Dan ketika musuh terkena skill ini, mereka akan melambat selama beberapa detik.

4. Dagger Specialist

Skill pasif ini bisa dibilang merupakan Basic Attack, ketika tiga skill diatas telah dilemparkan maka Basic Attack selanjutnya dapat memberikan tambahan Magic Damage sebesar 15%.

Magic Damage sebesar 15% tersebut didapatkan dari HP Target yang hilang sehingga mampu memulihkan HP Gusion sebesar 85% dari damage yang diberikan.

Nah jadi itu dia skill yang bisa anda gunakan ketika memilih Gusion, hero ini memang cukup bisa diandalkan ketika bermain.

Baca Juga:

Emblem yang biasa digunakan oleh para player adalah Custom Mage. Emblem ini dapat digunakan untuk meningkatkan perpindahan hero secara cepat.

Perpindahan yang secara cepat ini berfungsi untuk player bisa segera menghindar dari serangan musuh.

Hero ini memang terbilang cukup rumit dan sulit untuk dimainkan, tetapi hingga kini hero ini masih menjadi hero favorit karena bisa diandalkan oleh para player.

Terutama dalam mode ranked, sebab kemampuannya yang lincah dan memiliki banyak skill blink untuk menipu musuh sangat berguna ketika ranked.

Jadi itu dia penjelasan secara singkat terkait dengan Gusion, salah satu hero assasin ML yang bisa diandalkan.

Ikuti akun resmi GAMEFINITY di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. GAMEFINITY.ID menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: